Di setiap kantor, pasti ada yang namanya meeting mingguan. Nah, kalo kami di Female Daily Network, menamakan weekly meeting ini dengan sharing session.
Sesuai judulnya, selain kami share tentang pekerjaan dan mencari solusi atau masukan jika ada permasalahan, kami juga share semua hal. Mulai dari cemilan, bantal, kursi, warna kuteks yang dipakai saat itu (maklum cewe semua *eh udah ada Eko sih, sekarang) sampai bergantian berbagi pengalaman atau pengetahuan dalam bentuk presentasi.
Gue, udah kebagian umm berapa kali, ya?
Pertama gue share tentang rating dan televisi. Kalau sudah pada tau, rating ini sangat menentukan hidup dan matinya sebuah program di televisi. Cara menghitung rating sendiri, kalau di Indonesia masih mengandalkan lembaga survey AC Nielsen. Sudah banyak yang nggak percaya sih, sebenarnya. Tapi sayangnya, pengiklan masih berpegang teguh sama hasil dari AC Nielsen ini.
Beberapa random facts yang gue tau seputar rating dan televisi adalah:
- sebuah televisi memberlakukan sistem bonus bagi kru yang terlibat jika program tv yang mereka produksi menembus angka tertentu
- sebuah televisi beberapa waktu lalu memberlakukan sistem PHK jika program tv yang dipegang sekelompok orang ga 'perform' ratingnya (serem ya, booook)
Banyak banget program tv yang di mata kita bagus, ternyata rating nggak bagus, ya tetap di delete. Misalnya, sinetron Dunia Tanpa Koma yang harganya ajegile itu, cuma bertahan umm, berapa episode ya? Lupa. Terus Arisan versi sinetron juga mengalami hal yang sama, dan ada beberapa program lainnya.
Kenapa sih, begini?
Yah, diluar percaya ga percaya sama hasilnya lembaga survey itu, masalahnya penonton tv swasta di Indonesia siapa? Tentunya kalangan dengan SES BC ke bawah. Kalau B keatas, udah pasti punya tv berlangganan kan?
Nah, masyarakat yang nggak punya tv berbayar ini bisa dibilang seleranya ya seputar sinetron, acara musik ala Dahsyat atau reality show yang mengumbar air mata. TV berita? Beuh, itu mah ratingnya hanya naik kalo pas ada tragedi aja. Bad news is a good news, eh?
Selain tentang rating dan televisi, gue juga pernah share tentang Infotainment! Hihihi, secara ya, sempat beberapa tahun megang infotainment, jadi lumayan mengerti alur dan behind the scene-nya seperti apa. Kalau pernah baca blogpost gue yang tentang infotainment, yah sedikit ada gambaran deh, gimana kerjaan gue itu di tahun 2002 :D
Sharing session ini boleh apa aja temanya. Kaya Amal itu sering sharing tentang fashion, make up, Affi tentang perjalanannya ke London, Hani pernah tentang Reksadana, bahkan sampai Vanya pernah tentang Startrek dan Starwars :)) Intinya sih, berbagi tentang materi yang dikuasai sekalian latihan presentasi.
Oh iya, disini juga selesai presentasi nanti kita dapat email feedback tentang presentasi yang kami bawakan. Mulai dari materinya menarik apa nggak, bagaimana kami membawakannya, sampai berapakali ngomong "enggg...". Seru kaaaaaan? Makanya bagi kru di Wisma 31 sih rasanya sih nggak pernah ada yang ngomong "I dont like monday", deh :)
Hello!
Popular Posts
Blog Archive
-
▼
2012
(113)
-
▼
March
(18)
- Super Shocking Weekend
- Demo Untuk Siapa? Part II
- Bikin Paspor Tanpa Calo
- Belajar Bahasa Indonesia
- Do you talk politic?
- Mana suaranyaaaa...??
- Bersyukur
- Why do you blog?
- Do u have idealism?
- Jokowi for DKI 1?
- Sharing Session
- Happily ever after
- We hate it when our friends became successful
- Makan nggak makan...
- BBM, oh, BBM..
- My body, my clothes, my business..
- The journey
- Petualangan baru...
-
▼
March
(18)
No comments:
Post a Comment