Makan siang terburu2 karena jatah break dikantor hanya 30-60 menit
Mandi terburu-buru karena takut kena macet
Nidurin anak terburu-buru karena khawatir ketinggalan drama series di tv/ ketinggalan pembicaraan seru di TL twitter, mungkin? :)
Bekerja terburu-buru karena dikejar2 deadline
Dijalan marah2 kena macet karena terburu-buru ke tempat meeting
Dan banyak lagi.
Lalu, kapan ya kita nggak terburu-buru?
Kalau sudah begini, rasanya 24 jam nggak cukup untuk melakukan semua aktifitas. Rasanya waktu cepat banget berlalu sehingga to-do-list nggak semuanya terpenuhi.
Kalau gue boleh memilih, satu2nya waktu yang pengen gue bisa lambatin adalah menyaksikan pertumbuhan Langit. Baru kemaren rasanya gue ke laktasi untuk konsultasi gimana caranya biar ASI gue cukup, baru kemaren rasanya gue hamil dan merasakan gerakan-gerakan halus di perut gue. Tau-tau sekarang Langit udah 3 tahun. Ngomongnya udah banyak banget, menyerap dengan cepat segala hal.
Baru kemaren rasanya bertanya-tanya, "duh kapan ya anak gue jalan, pasti lucu". Tau2 sekarang dia udah bisa lompat2an, dan lagi belajar lompat kaki satu. Cepet banget semuanya berlalu, hampir ga gue sadari.
Kalau waktu gue bisa dilambatin saat sama Langit, mungkin gue bisa mencatat dengan pasti tahap2 perkembangan dia for my own record. Kalau waktu bisa diputar kembali, gue pengen bisa menarik semua marah yang pernah gue berikan ke dia.
Ada sebuah buku karya Carl Honore yang judulnya In Praise of Slowness (gue belum baca bukunya sih) yg memberikan ide jika dunia ini berjalan dgn tidak terburu2. Kalau gue ngelihatnya mungkin lebih ke bagaimana kita menghargai waktu ya, bagaimana kita menikmati setiap langkah saat kita berjalan, menikmati setiap suapan saat makan, menikmati setiap tawa yang hadir di wajah anak kita.
Sebuah quote yang gw contek dari blog kakak gue: "One day your life will flash before your eyes. Make sure its worth watching." [Unknown]
Percaya deh, waktu nggak akan bisa diulang. Nikmati dan bersyukur, karena akan menjadi sebuah cerita kita dimasa depan..
sent from my Telkomsel Rockin'Berry®
No comments:
Post a Comment